Cara Service Printer





TEKNIK SERVICE PRINTER :

Bagian-bagian dari printer :
1. Power Supplay (PSA), Adaptor ( sebagi catu daya)
Komponen : Elco, Dioda, Transistor

2. Board Printer (papan rangkaian)
Komponen : Lampu led, IC, Transistor
- Nyala tidaknya printer
- Cepat atau lambatnya proses cetak
- Conect tidaknya printer dengan komputer

3. Bagian Mekanik
- Motor penggerak cartridge
- Motor penggulung kertas
- Rol-rol dan roda-roda gigi
- Pompa cartridge

4. Bagian Alat Cetak
- Cartridge
- Head
- Tabung/tanki

Analisa kerusakan pada printer :

1. Mati total (matot) :
Analisa :
- Cek PSA (Sekring, Dioda, Elco, Transistor)
- Cek Saklar (semprot dengan cairan contact claner)
- Board (hal ini harus dibanti bila rusak)

2. Nyala kertas tidak mau keluar
Analisa :
- Cek mekanik (ada bagian yang lepas seperti : Roda gigi, karet lepas, motor rusak)

3. Pada saat mau print macet ;
Analisa :
- Cek pompa cartridge (pompa kotor harus dibersihkan dengan air, dudukkan tidak pas, karet lepas)

4. Bila mencetak berhenti ditengah-tengah ;
Analisa :
- Cek kabelnya (ganti kabel bila sudah kendor)
- Instal ulang CD driver printer

5. Bila mencetak 4 lembar kemudian berhenti ;
Analisa :
- Cek mekanik, roda-roda gigi,
- Pompa kotor harus dibersihkan dengan air (dilepas)

6. Berkaitan dengan hasil cetak ; (bila hasil cetak bergaris walaupun cartridge sudah diganti)
Analisa : Transistor rusak garus diganti.

7. Bila tidak mau mencetak dan cartridge dipinggir terus ;
Analisa : Pompa kotor harus dibersihkan (dilepas)

8. Bila dipakai mencetak tinta bocor
Analisa : Busa cartridge rusak harus diganti
(Keterangan : Pada dasarnya untuk semua jenis cartridge caranya adalah sama seperti diatas).

Alat yang digunakan adalah :
Saya mohon maaf bila dalam penyampaian ini masih jauh dari kesempurnaan karena hal ini semata-mata karena saya adalah manusia biasa yang tidak luput dari kekurangan dan salah. Semoga E-book ini dapat bermanfaat bagi kita semua untuk melangkah meraih sukses. amin...